PENGARUH PENGENALAN KOMPUTER PADA PERKEMBANGAN PSIKOLOGI ANAK

Diposting oleh Grace Natalia Heryes

Pada kali ini saya akan membahas mengenai pengaruh perkembangan komputer pada perkembangan psikologi anak yang di ambil dari jurnal yang dikembangkan oleh Mukhammad Andri Setiawan, Army Widyastuti, dan Aulia Nurhuda dari CISCO Networking Academy Program, Jurusan Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia.

Meningkatnya jumlah waktu yang dipergunakan oleh anak-anak di rumah dan di sekolah dalam berinteraksi dengan komputer menimbulkan pertanyaan tentang bagaimana teknologi komputer mempengaruhi perkembangan psikologi mereka. Secara umum perkembangan anak yang diperkenalkan dengan teknologi komputer relatif lebih baik pada anak-anak yang sama sekali belum dikenalkan dengan teknologi komputer.

Di era digital ini, semakin banyak anak-anak yang memiliki akses komputer dirumah atau disekolah untuk banyak hal, dimulai dari permainan komputer, atau membantu mengerjakan pekerjaan rumah, bahkan melakukan chatting dan email atau pun browsing di Internet. Dengan semakin meningkatnya peran komputer dirumah dalam kehidupan anak-anak, dibutuhkan sebuah perhatian khusus bagaimana efek dari ini semua kepada anak-anak. Waktu yang dibutuhkan oleh anak untuk berinteraksi dengan komputer sangat mungkin menggantikan waktu anak-anak yang seharusnya dipergunakan untuk mengembangkan kemampuan dirinya baik dalam aspek kognitif maupun aspek motorik.

Berikut ini dampak internet bagi perkembangan anak-anak yaitu menjadikan anak malas karena anak menjadi lebih sering di depan komputer dari pada mengembangkan kecerdasan interpersonalnya dan membuat anak jarang berinteraksi dengan masyarakat. Kesehatan mata berkurang karena terlalu sering duduk di depan komputer. Selain itu ada pula dampak positif untuk perkembangan anak yaitu untuk mengerjakan tugas, membuka situs untuk menambah pengetahuan, atau sekadar membuka permainan computer untuk perkembangan motorik anak.

So, bagi para orang tua dihimbau supaya memanfaatkan fasilitas yang ada supaya dapat menunjang aspek perkembangan psikologi pada anak dan tetap terus memantau serta memberi batasan pada anak ketika sedang membuka internet. Sekian dari saya maaf jika ada salah-salah kata yang mungkin tidak berkenan.

Sumber :
http://journal.uii.ac.id/index.php/Snati/article/viewFile/1308/1067
http://ilmupsikologi.wordpress.com/2010/02/10/dampak-positif-negatif-internet-bagi-perkembangan-anak/

8 komentar:

yurika rizki tursina mengatakan...

nice info grace
semoga anak zaman sekarang bisa mempergunakan teknologi dengan benar yaa :)

Unknown mengatakan...

iya dampak positifnya baik, untuk masa depan.

Azizah Fathia mengatakan...

segala 'sesuatu' pasti ada positif & negatifnya ya..
harus individu itu sendiri & dukungan dari sekitar yang menjadikan 'sesuatu' itu menjadi positif.
Nice grace :)

shiella sasmita mengatakan...

Smoga lebih banyak dampak positifnya yah dari pada negatifnya buat kemajuan teknologi sekarang (ˇʃƪˇ)

jimstudie mengatakan...

wow...tulisannya bagus...jadi pengen komen

usmansoleh mengatakan...

orang tua mank harus mengawasi anak2'a dlm menggunakan teknologi tetapi qta sbg bagian dr masyarakat bisa ikut memberi pengarahan kpd anak2 agar bs memanfaatkan teknologi dgn benar.

Grace Natalia Heryes mengatakan...

makasi kawan buat semua komennya

Rahmi Imanda mengatakan...

teman jangan lupa yah masukin link gunadarma. Sekarang kan sudah mulai softskill, sebagai salah satu mahasiswa gunadarma ayo donk masukin link gunadarmanya.
di cek ya studentsitenya ada pengumumannya lho... :)
www.studentsite.gunadarma.ac.id

Posting Komentar